"Kenapa sih sayang sama aku? Apa coba yang kamu suka dari aku?"
Pertanyaan khas kamu.
Apa?
Memangnya kamu ingin aku jawab apa?
Apa yang membuatku sayang?
Ah, salahkan Tuhan dan rencana-rencana misteriusnya.
Tanya diri kamu sendiri saja lah,
kenapa bisa terlihat terlalu spesial di mataku, tak ubahnya mencuri satu ruang pandang di dalamnya.
Yah, tanpa diikat pita dan dibungkus kertas kado pun, kamu sudah menjadi hadiah paling istimewa yang Tuhan kirim untuk aku <3
0 komentar:
Posting Komentar