Bagaimana Jika

Jumat, 13 Juli 2012 Label:

Kamu tidak berubah, masih sama
matamu
senyummu
gerakan tanganmu sewaktu berbicara
kerutan di dahimu sewaktu kebingungan

Bagaimana jika kukatakan
bahwa aku merindu?
Bagaimana jika kukatakan
bahwa aku ingin menarikmu
ke dalam pelukan
kembali pada ingatan
membawamu tenggelam pelan-pelan
sampai ke dasar
supaya terlihat bahwa aku (masih) mencintaimu

tidak jauh berbeda dengan dahulu
hanya saja kali ini jumlahnya lebih besar
keberadaannya lebih dalam
lebih mampu memilih bersembunyi dalam diam

Ah sudahlah
Kamu boleh pergi sekarang
Sampaikan salamku untuk kekasihmu
Dia menunggu di bawah

0 komentar:

Posting Komentar